By SaungMaman
Keterbatasan dana tentunya membuat banyak orang belum bisa beli mobil baru yang baru diluncurkan beberapa waktu lalu. Makanya ada orang yang harus menunda beli mobil karena tabungan belum cukup untuk dijadikan uang muka. Bahkan ada juga orang yang memutuskan untuk menjual mobil lama agar bisa upgrade menjadi yang baru. Tapi hal itu belum bisa direalisasikan karena sulitnya menjual mobil bekas yang sudah dipakai selama ini. Memang sulit untuk menjual mobil bekas karena belum tau cara terbaiknya. Jika sudah tahu cara terbaiknya maka dijamin akan banyak orang yang menawar mobil bekas tersebut. Lalu bagaimana cara terbaik agar mobil cepat terjual? langsung ikuti beberapa tips penting berikut ini.
Dokumen sudah lengkap semua
Sebelum memeriksa berbagai komponen yang ada di mobil, sebaiknya cek dulu dokumen atau surat penting terkait dengan kepemilikan mobil. Hal ini karena calon pembeli tentu akan meminta penjual untuk menunjukkan semua dokumen yang lengkap dan juga asli agar bisa memastikan kendaraan tersebut adalah benar milik penjual. Selain itu, calon pembeli juga bisa menunjukkan berbagai berkas lainnya seperti buku servis dan juga asuransi yang dipakai agar konsumen tertarik untuk membeli mobil tersebut.
Feature Image: iStockphoto.com |
Kondisi eksterior dan interior sudah bersih
Jika dokumen sudah lengkap maka selanjutnya bisa menjadwalkan pertemuan dengan calon pembeli. Tetapi sebelumnya penjual harus terlebih dahulu merapihkan dan juga membersihkan semua area dari eksterior sampai interior. Jangan sampai ketika bertemu calon pembeli tapi penampilan mobil luar kotor dan area interior terdapat debu di beberapa sudutnya. Jika hal ini terjadi, kemungkinan besar calon pembeli akan mengurungkan niat untuk membeli kendaraan tersebut.
Baca juga: Tips Mengurus SIM Hilang Hanya dalam Sehari
Mesin dalam keadaan normal
Calon pembeli yang teliti tentunya akan meminta kepada penjual untuk menghidupkan mesin agar bisa menilai keadaan mesin. Bahkan ada juga yang meminta untuk melakukan test drive untuk bisa mengetahui kondisi mesin ketika mobil sedang melaju dengan kecepatan tertentu. Jangan sampai saat calon pembeli melakukan test drive maka terdengar suara kasar pada mesin yang menandakan bahwa mesin kurang terawat. Apalagi mesin merupakan komponen utama yang sangat penting, tentunya tidak ada orang yang ingin beli mobil bekas dengan kondisi mesin yang bermasalah.
Jika tips diatas diikuti dengan benar maka selanjutnya adalah memanfaatkan berbagai media mulai dari iklan online, balai lelang, hingga menawarkan kepada orang yang sedang cari kendaraan bekas. Dengan melakukan cara itu maka kemungkinan besar mobil lama akan cepat terjual dan bisa langsung beli mobil baru lewat aplikasi SEVA. Apalagi sudah banyak orang yang menggunakan aplikasi SEVA untuk bisa membeli ataupun kredit MPV modern dan juga berkelas seperti Daihatsu Xenia yang harganya lebih terjangkau dari Toyota Avanza.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar