Perpanjangan Domain SaungMaman Memasuki Tahun ke- 5

By SaungMaman

Hampir tak terasa, perjalanan domain SaungMaman sudah memasuki tahun ke-5. Perpanjangan domain biasanya diinformasikan 20 hari sebelum masa aktif domain habis. Menggunakan layanan Pusat Hosting, blog SaungMaman melangkah mulus dari tahun ke tahun tanpa mengalami kendala berarti. 

Perpanjangan domain SaungMaman


Kilas balik


Blog SaungMaman berdiri pada tahun 2009 menggunakan platform blog gratisan dengan ekstensi blogspot. Diawal pemunculannya blog ini hanya berisi catatan-catatan kecil penulis yang sejak kecil memang punya hobi menulis. Baru pada tahun 2016 kemudian 'naik level' menjadi blog TLD dengan ekstensi dotcom. 

Tulisan pertama yang di muat di media massa berjudul " Sandalku yang Malang" di muat di majalah anak-anak "Bobo" pada tahun 1987 silam, menjadi cikal bakal kiprah admin dibidang kepenulisan. Kecintaan terhadap dunia tulis menulis berlanjut saat penulis memasuki dunia kerja yang berhubungan dengan komputer dan internet. 

Menjadi satu-satunya admin sekaligus owner blog SaungMaman merupakan kebanggaan tersendiri. Cita-cita untuk menjadi penulis terkenal tidak kesampaian, namun sebagai gantinya jadi penulis blog ini merupakan kepuasan yang melebihi ekspektasi

Terus terang pada awalnya membuat blog ini hanya sekedar coba-coba. Kalau pada akhirnya kegiatan tulis menulis ini ternyata bisa jadi lahan menambah penghasilan dan sumber rezeki, itu merupakan anugerah tak terhingga dari Allah SWT yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk berkarya di bidang ini. 

Banjir tawaran kerjasama


Memasuki tahun ke-3 menggunakan blog TLD sampai saat ini, tawaran kerjasama mulai berdatangan. Baik kerjasama Content Placement, Sponsored Post, Pemasangan iklan mandiri, dan lain-lain. Semua saya terima dengan penuh rasa syukur. Tidak ada patokan harga pasti untuk bekerjasama dengan blog SaungMaman, asal ada kesepakatan yang saling menguntungkan, maka kerjasama bisa langsung di eksekusi

Tantangan masa depan


Sekarang persaingan dalam dunia blogging makin ketat. Blog-blog baru makin banyak bermunculan. Belum lagi gempuran media-media-media online besar menjadi tantangan untuk berkarya lebih baik. Semua itu dibutuhkan agar eksistensi blog bisa terus dipertahankan. 

5 tahun perjalanan domain SaungMaman tentu masih terbilang cukup muda dan belum mapan untuk ukuran sebuah blog personal. Masih banyak yang harus dibenahi, masih butuh perawatan dan perbaikan di sana-sini. 

Tantangan masa depan adalah bagaimana membuat blog ini tetap eksis, memberi kontribusi yang positif buat pembaca, sekaligus menjadi tempat berkreasi dan melatih kepercayaan diri.

Penutup


Akhir kata, terimakasih buat teman-teman blogger semua atas dukungannya selama ini. Juga buat pembaca setia blog SaungMaman, penulis mengucapkan beribu-ribu terimakasih, tanpa dukungan teman-teman semua, blog SaungMaman tidak mungkin bisa seperti sekarang ini. 

Sekali lagi terimakasih dan semoga sukses untuk kita semua. 
Perpanjangan Domain SaungMaman Memasuki Tahun ke- 5

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: