Selamat Hari Ibu, Doa Terindah Kukirimkan Untukmu

SaungMaman - Selamat Hari Ibu, Doa Terindah Kukirimkan Untukmu

Tanggal 22 Desember merupakan peringatan Hari Ibu yang diperingati setiap tahun. Ini sebagai bentuk penghormatan yang diberikan kepada kaum ibu yang dalam kesehariannya berkutat dengan urusan rumah tangga tanpa kenal lelah. 

Bukan itu saja, banyak diantara mereka juga yang berperan sebagai pekerja baik formal maupun informal. Semua mereka lakukan dengan gigih dan tak mengenal putus asa, meski di rumah mereka mengemban tugas yang berat namun cukup mulia, yaitu sebagai istri bagi suami dan ibu bagi anak-anaknya. 

Happy Mother's Day | Freepik
Lalu, sudahkah kita memberikan penghargaan yang besar buat mereka? Sudahkah kita menganggap mereka 'Pahlawan' bagi keluarga? Sebagian dari kita mungkin sudah melakukannya, namun sebagian besar lainnya masih belum begitu peduli terhadap perjuangan mereka yang biasanya bebannya melebihi apa yang dipikul oleh kaum pria. 


Baca juga: Ini Dia Kata Kata Bijak Untuk Ibu Yang Sudah Meninggal

Kita sebagai kaum pria, kadang-kadang bersikap acuh dan skeptis terhadap kaum ibu. Menganggap apa yang mereka kerjakan adalah hal yang lumrah dan sudah menjadi kewajibannya. Tapi pernahkah kita berpikir, bahwa pengorbanan mereka sungguh sangat berat dan memberikan kontribusi yang sangat besar bagi keluarga...? 

Kaum ibu adalah pejuang. Mereka berhak menyandang gelar Pahlawan Keluarga. Mereka bukan kaum yang lemah, tapi sebaliknya, mereka adalah sosok pekerja keras yang punya semangat juang tinggi, menghadapi permasalahan hidup dengan lapang dada. 

"Selamat Hari Ibu" Kami kirimkan doa terindah untukmu, semoga engkau selalu sehat, semoga selalu berada dalam lindungan-Nya. Selalu tersenyum dalam setiap aktivitasmu, selalu berbahagia dalam kondisi apapun yang menderamu. 

Buat seluruh kaum ibu dimanapun berada, salam hormat untukmu, semangatmu adalah ruh bagi jiwa-jiwa kami, kesabaranmu adalah napas kami dalam mengarungi kehidupan. Tanpa kehadiranmu, kami bukanlah siapa-siapa, tanpa support darimu kami tak punya keberanian untuk menjadi apa-apa. 

*Artikel Special untuk para Ibu. Semoga perjuanganmu senantiasa menjadi tauladan bagi kami semua. 

Selamat Hari Ibu, Doa Terindah Kukirimkan Untukmu

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: