4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci

Saung Maman - 4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci

Kata kunci atau keyword adalah sebuah istilah dalam dunia internet yang merupakan salah satu faktor penting dalam mengoptimalkan keberadaan suatu blog atau situs website di mesin pencarian. 

Ketika seseorang mengetikkan kata kunci tertentu di kolom mesin pencari semisal google, yahoo, bing atau yang lainnya, maka akan muncul begitu banyak situs web yang menampilkan kata kunci atau keyword tersebut. 

Agar mudah ditemukan, maka pemilik blog atau situs website harus memaksimalkan keberadaan kata kunci ini supaya ketika seseorang melakukan pencarian dengan kata kunci tertentu bisa muncul di halaman paling depan mesin pencari. 

Ini bukan hal yang mudah, dibutuhkan trik-trik khusus dan perlu upaya serta kerja keras terutama bagi para pemilik blog atau situs web pemula. 

Namun demikian, ada cara-cara sederhana yang bisa dilakukan agar kata kunci yang kita targetkan bisa muncul di halaman utama mesin pencari. 

Baca juga: 6 Tips Jitu Menjaga Keseimbangan Antara Kreativitas dan SEO dalam Menulis Artikel

Nah, untuk mempersingkat waktu, baiklah mari kita langsung ke pokok pembahasan mengenai 4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci. 

Sebagai informasi, trik ini saya share berdasarkan pengalaman pribadi dan tidak menutup kemungkinan ada hal-hal yang tidak tepat. Oleh karena itu bila ada kesalahan mohon kritik dan sarannya dari teman-teman yang lebih memahami tentang pembahasan mengenai kata kunci ini. 

4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci|Image: Pixabay

Baiklah manteman semuanya, mari kita simak langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Sebelum membuat sebuah artikel, tentukan terlebih dahulu tema pembahasan apa yang ingin di bagikan di blog. Tema atau topik harus jelas dan fokus, tidak melebar kemana-mana. Misalnya tema tentang "kata kunci" seperti pembahasan pada postingan ini, maka kita fokuskan pada tema tersebut. 

2. Setelah menemukan tema, barulah kita tentukan kata kunci yang akan kita bidik. Untuk menemukan kata kunci yang relevan dan banyak dicari, kita memerlukan alat bantu atau tool untuk menemukan kata kunci yang tepat. Salah satunya adalah dengan menggunakan Ubersuggest milik Neil Patel. Selain itu bisa juga kita menggunakan Google Trend milik Google. 

3. Setelah menemukan kata kunci yang paling sesuai dengan tema artikel kita, saatnya menerapkan ke dalam postingan. Masukan kata kunci kedalam artikel di beberapa paragraf, bisa di awal, tengah atau akhir. Atau di semua paragraf. Buatlah kata kunci sebaik-baiknya dan usahakan ada variasinya. Jangan memasukkan kata kunci yang terlalu banyak karena hasilnya kurang maksimal, bahkan akan dianggap spam oleh mesin pencari, ini harus kita perhatikan betul. 

4. Update artikel lama blog teman-teman dan memperbaharui kata kunci lama dengan kata kunci baru yang lebih relevan. Ini akan membantu agar artikel lama bisa naik kembali page viewnya. 

Dengan rajin mengupdate artikel postingan lama dengan pembaharuan kata kunci, menurut pengalaman admin, ini terbukti mampu meningkatkan jumlah traffic yang cukup signifikan. 

Kiranya itu saja pembahasan mengenai 4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci yang bisa saya bagikan kali ini, semoga artikel ini bermanfaat. 



4 Langkah Sederhana Memaksimalkan Kata Kunci

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: