Teliti Setelah Membeli

Saungmaman.com - Teliti Setelah Membeli

Ada ungkapan 'Teliti Sebelum Membeli' yang biasanya diperuntukan saat kita hendak membeli suatu barang. Sikap teliti dan cermat saat hendak membeli barang mutlak diperlukan agar kita tidak merasa kecewa di belakang hari.

Seperti kejadian yang belum lama ini saya alami. Karena kurang teliti setelah membeli, harus bolak-balik ke tempat penjualan token listrik karena ada kesalahan dalam penulisan nomor token listrik yang saya beli.

Pengalaman saya ini patut dijadikan pelajaran agar kejadian yang cukup menjengkelkan tersebut tidak terulang lagi.

Ceritanya bermula saat malam-malam saya hendak membeli token listrik yang kebetulan KWH-nya hampir habis. Jarak dari rumah ke konter cukup lumayan jauh, sekitar 500 meter dan dalam kondisi hujan.

Karena hujan makin deras dan mata sudah mengantuk maka saya pulang terburu-buru setelah membeli token listrik, tanpa mengecek terlebih dahulu nomornya benar atau tidak.

Sesampainya di rumah, nomor token langsung saya input ke meteran, namun selalu gagal. Saya ulang-ulang kembali sambil mencoba menebak kombinasi angka siapa tahu ada yang tertukar penulisannya namun tetap tidak bisa dan selalu ada tulisan 'reject'. Akhirnya saya nyerah dan dengan terpaksa harus kembali ke penjual token listrik dalam keadaan hujan untuk menanyakan kenapa hal ini bisa terjadi. Saya menebak mungkin sipenjual ada salah menuliskan nomornya.

Teliti Setelah Membeli

Dan benar saja, setelah dicek ternyata ada satu angka yang salah tulis. Si abang penjualpun meminta maaf, ternyata angka yang seharusnya 8 menjadi angka 4. Padahal jarak kedua angka itu cukup jauh ya, tapi kenapa bisa tertukar? Ah, mungkin si abangnya sedang mengantuk, pikir saya menghibur diri.

Akhirnya setelah nomor diperbaiki sayapun pulang masih dalam suasana hujan rintik-rintik dan mata sudah dalam keadaan 5 watt 😝

Ini menjadi pengalaman berharga buat saya agar kedepannya nanti lebih berhati-hati dan 'teliti setelah membeli' agar tidak menyesal dibelakang hari. Biasakan untuk mengecek kembali sesuatu yang telah dibeli apakah sudah sesuai dengan pesanan atau belum.

Sebenarnya kejadian ini tak perlu terjadi seandainya saya tidak lupa melakukan deposit di aplikasi PayTren yang saya punya, karena dengan aplikasi tersebut saya bisa mengisi token listrik ataupun pulsa HP hanya dengan menggunakan HP sendiri.

Sungguh ini merupakan sebuah pelajaran berharga. Untuk menghindari agar kejadian ini tidak terulang kembali, saya tidak boleh lupa untuk melakukan deposit pada aplikasi PayTren, sehingga saat butuh pulsa atau token listrik, tidak perlu repot-repot lagi pergi ke konter dan dapat meminimalisir kesalahan karena data nomor yang pernah kita masukan tersimpan secara otomatis di aplikasi.
Baca: PayTren Teman Setia Bayar-bayar
Demikian curahan hati saya mengenai Teliti Setelah Membeli yang bisa saya bagikan kali ini, semoga ada hal positif yang bisa diambil dari kejadian ini.

Teliti Setelah Membeli

You Might Also Like:

Tidak ada komentar: