SaungMaman - 5 Bisnis Laris Di Akhir Pekan
Anda merasa bosan kerja kantoran dengan rutinitas yang monoton? Tak ada salahnya mencoba sesuatu yang baru. Biarpun modal minim, jangan takut untuk membuka usaha sampingan. Yang penting, ada usaha dan kemauan yang kuat untuk
mewujudkannya.
Mempunyai bisnis sampingan saat ini sepertinya sudah menjadi
kebutuhan. Sebab, gaji sebagai karyawan seringkali tidak mencukupi kebutuhan. Namun terkadang, rutinitas bekerja di kantor jadi
penghalang untuk mulai membuka usaha baru.
Memang bukan hal yang mudah memulai
bisnis ketika status kita masih bekerja sebagai karyawan. Selain masalah permodalan, kita juga mesti hati-hati untuk menghindari agar jangan sampai bisnis yang
dibuat membahayakan posisi pekerjaan utama.
Baca juga: Kisah Pedagang Roti yang Baik Hati
Namun bila memang dibutuhkan, tidak ada salahnya jika mencoba mulai berbisnis meski status masih sebagai karyawan.
Berikut ini ada 5 rekomendasi bisnis laris yang bisa dilakukan di akhir pekan, semoga salah satunya bisa Anda jalankan:
1. Membuka Usaha Food Truck
Di akhir pekan, tentunya sering kita lihat acara 'Car Free Day' atau CFD. Momen ini dapat dimanfaatkan untuk
berjualan makanan dalam konsep food truck.
Food Truck |
Kehadiran food truck di tempat keramaian
tentu akan membuat orang-orang tertarik untuk membeli makanan. Bisnis ini bisa mendapatkan banyak keuntungan
mengingat konsumen saat CFD biasanya cukup banyak. Saat ini car free day tidak hanya berada di jalan-jalan utama di kota besar seperti di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta.
Di wilayah lain seperti Bintaro hingga Cibinong juga mulai ada car free day. Di Cibinong,
Anda bisa membuka food truck setiap hari Minggu yang lokasinya berada di depan Jakarta
Pavilion Apartment, seberang Cibinong City Mall.
2. Event Organizer
Membuka bisnis event organizer saat weekend ternyata
tidak membutuhkan modal terlalu besar. Meskipun begitu, bisnis sampingan event
organizer saat weekend membutuhkan keahlian khusus untuk merancang dan
membuat konsep acara yang menarik bagi konsumen.
Event Organizer |
Modal yang paling penting dalam bisnis ini hanya berupa pertemanan yang baik dengan berbagai pihak demi
memasarkan acara. Soal anggaran, biasanya dananya berasal
dari pihak penyelenggara. Dengan konsep acara yang telah disetujui
termasuk soal anggaran, penyelenggara akan menyerahkan dana kepada Anda
sebagai pihak EO.
3. Buka Usaha Garage Sale
Bila Anda memiliki banyak barang bekas yang tak terpakai, jual saja
di garasi. Ide garage sale dengan menjual barang-barang bekas ini bisa mendatangkan banyak uang. Daripada barang-barang di rumah Anda, seperti pakaian atau sepatu
menumpuk dan tak terpakai, lebih baik Anda jual. Teknik pemasaran dengan cara Garage sale ini
bisa menjadi medianya.
4. Buka Jasa Katering
Berbisnis bidang kuliner memang tidak ada matinya. Dengan membuat konsep
sedikit berbeda, bisnis katering bisa sangat menguntungkan.
Manfaatkan kesibukan kaum pendatang yang mulai tidak sempat keluar kantor
untuk makan siang atau para wanita karir yang ingin mengantar makanan ke
rumah. Adanya jasa katering pasti banyak yang membutuhkan.
Cobalah membuka bisnis katering dengan menu yang unik,
menarik, sehat dan higienis. Sajikan juga makanan lengkap dengan pencuci
mulut dan juga dessert. Jika merasa belum bisa membuatnya sendirian,
bisa kok beli di toko makanan atau toko dessert untuk melengkapi menu.
5. Buat Acara Nobar
Apabila Anda memiliki tempat makan atau tempat nongkrong yang luas, bisa menaikkan penjualan pada akhir pekan
dengan mengadakan acara nobar (nonton bareng).
Mengingat jadwal pertandingan sepak bola biasanya dilakukan pada akhir pekan, maka pastikan Anda mengadakan acara nobar di restoran
atau di warung makan untuk meningkatkan penjualan dan merangkul
pasar dari bisnis rumah makan yang Anda miliki.
Demikianlah info mengenai 5 Bisnis Laris Di Akhir Pekan yang bisa saya share kali ini, semoga artikel ini bermanfaat. Bila sobat punya jenis usaha lainnya yang bisa dibagikan, silahkan berbagi di kolom komentar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar