Saungmaman.com - Cara Menemukan Ide Menulis Blog
Aktivitas menulis pada sebuah blog merupakan sebuah proses kreatif yang bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Namun ada kalanya seorang blogger yang sudah mahir sekalipun terkadang mengalami kebuntuan dalam menemukan ide untuk menulis.Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menemukan ide menulis tersebut, salah satunya adalah dengan langsung masuk dashboard blogger dan menulis apapun yang saat itu sedang ada di kepala atau dalam pikiran. Biasanya walaupun pada awalnya si blogger tersebut tidak tahu atau tidak mempunyai bayangan tentang apa yang ingin ditulisnya, tapi dengan menggunakan cara tersebut ide akan datang dengan sendirinya.
Cara yang kedua adalah dengan mencari bahan tulisan dari media massa baik itu koran, majalah, buku atau dari media elektronik seperti radio dan televisi. Cara ini juga bisa dilakukan dengan menggunakan trik membuat sebuah draft berupa ringkasan berita yang disimpan sementara untuk kemudian disempurnakan lagi disaat sudah memiliki waktu senggang.
Kemudian cara yang berikutnya adalah menulis berdasarkan pengalaman. Setiap orang pasti pernah mengalami kejadian atau situasi tertentu yang berbekas dalam ingatan dan tidak bisa di lupakan. Pengalaman yang menyenangkan biasanya lebih mudah diingat dan layak untuk dituliskan dalam sebuah posting blog karena bisa jadi pelajaran berharga bagi yang membacanya.
Baca juga: 6 Cara Sederhana Mendapatkan Ide Menulis Blog
Yang juga tak boleh dianggap remeh adalah percakapan dengan seseorang tentang suatu hal yang sedang menjadi perbincangan hangat saat ini, bisa juga kita jadikan bahan untuk membuat artikel, yang penting kita harus bisa mengemasnya dengan baik sesuai kemampuan masing-masing.
Yang perlu kita perhatikan saat membuat artikel sederhana tanpa menggunakan banyak referensi adalah semua harus ditulis dengan baik dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Ide menulis akan mengalir saat kata demi kata kita rangkai menjadi beberapa kalimat.
Sebenarnya masih banyak Cara Menemukan Ide Menulis Untuk Blog lainnya yang bisa kita cari sendiri, namun karena keterbatasan waktu sementara hanya itu saja dulu yang bisa saya share kali ini, semoga bermanfaat.